Jelang Acara HUT, Bawaslu Koordinasikan Persiapan Bakti Sosial
|
Madiun – Bawaslu Kabupaten Madiun mengikuti Video Conference (Vidcon) yang diadakan oleh Bawaslu Provinsi Jawa Timur. Vidcon ini digelar guna mematangkan persiapan hari hadi ke-12 Bawaslu.
Seluruh Bawaslu Kabupaten/Kota Se-Jawa Timur ikut dalam vidcon yang diadakan pada Rabu (8/4/2020). Bawaslu Provinsi Jawa Timur pada vidcon ini mengecek kesiapan Bawaslu Kabupaten/Kota dalam menggelar kegiatan untuk memperingati hari jadi Bawaslu ke-12 yang bertemakan “Bangun Solidaritas Kebangsaan Melawan Covid 19”. Terdapat tiga kegiatan utama yang akan dilaksanakan bersama oleh Bawaslu se-Jawa Timur, yaitu doa bersama, donor darah dan bakti sosial.
Ketua Bawaslu Jawa Timur, Moh. Amin, mengingatkan kepada 38 Bawaslu Kabupaten/Kota di Jawa Timur akan pentingnya keseragaman dan keserentakan kegiatan.
“Kita lakukan segala upaya agar kita bisa bersama-sama, bersatu melawan covid 19. Kita mengetuk pintu langit dengan doa-doa, kita juga melakukan ikhtiar kemanusiaan melalui donor darah dan bakti sosial”. Ucap Amin lewat vidcon.
Dari kegiatan baksos dan donor darah oleh Bawaslu harapannya dapat memberikan sumbangsih selama masa pandemi Covid-19.
Untuk kesiapan acara bakti sosial, Bawaslu Kabupaten Madiun sudah mendata warga sekitar kantor yang berhak menerima bantuan. Selain itu, dari segi logistik juga sudah dipersiapkan.