Tingkatkan Kualitas SDM, Bawaslu Gelar Evaluasi PPNPNS
|
Demi meningkatkan kualitas sumber daya manusia khususnya di tingkat kabupaten/kota, Bawaslu menggelar evaluasi terhadap pegawai pemerintah non pegawai negeri sipil (PPNPNS). Evaluasi ini dilakakukan serentak di seluruh Indonesia tak terkecuali Kabupaten Madiun.
Peserta evaluasi berjumlah 10 orang yang terdiri dari tenaga pendukung administrasi dan tenaga pelaksana teknis. Evaluasi ini dilaksanakan Selasa siang (21/1/2020) bertempat di Kantor Bawaslu Kabupaten Madiun.
Evaluasi dilakukan dengan mengerjakan 100 soal dengan pilihan ganda selama 90 menit melalui aplikasi Socrative. Soal yang diujikan seputar pengetahuan umum dan teknis kepemiluan.
Koordinator Divisi Organisasi dan SDM Bawaslu Kabupaten Madiun, Wahyudi menjelaskan bahwa evaluasi ini adalah salah satu tahapan Bawaslu sebagai lembaga publik yang terus berbenah terutama dari sisi kinerja pegawainya.
“Jadi sesuai dengan surat dan dari Bawaslu RI dan diteruskan Bawaslu Provinsi Jawa Timur, Bawaslu tingkat Kabupaten/Kota diharuskan menggelar evaluasi pegawai. Tentu saja evaluasi ini untuk mengukur kualitas SDM berdasarkan tupoksinya masing-masing”.
Koordinator Sekretariat Bawaslu Kabupaten Madiun, Ambang Prasetyo Utomo berharap para peserta dapat mengerjakan soal evaluasi secara maksimal.
“Evaluasi ini dilaksanakan secara transparan karena disupervisi dari Bawaslu Jawa Timur, Doa kami hanya para peserta mampu mengerjakan soal dan mendapat hasil yang maksimal”.